Article Detail

Cinta Kasih Sebagai Kado Terindah Bagi Yesus dalam Palungan

Glo..................ria. In excelsis Deo. Glo............ria in excelsis De......o !!

Seluruh siswa KB/TK, SD, dan SMP Tarakanita Solo Baru begitu bersukacita  saat mengidungkan lagu Gloria. Dengan nuansa merah, misa perayaan natal terasa begitu meriah dan penuh dengan kegembiraan. “Apakah Yesus membutuhkan hadiah?” Demikian pertanyaan Romo Vincentius Ernest Justin, SJ di awal homili. Pertanyaan yang sederhana namun mengelitik bagi seluruh siswa dan umat yang hadir. “Yaaaaa….”, serentak seluruh siswa menjawab pertanyaan Romo Ernest. “Cinta Kasih adalah kado bagi Yesus”, begitu jawab Romo setelah bertanya pada beberapa siswa mengenai kado apa yang pantas diberikan pada hari kelahiran Yesus. Cinta kasih adalah satu-satunya kado yang diharapkan Yesus. Yesus mengharapkah kasih selalu ada dalam hati manusia dan manusia hendak lah menebarkan kasih tersebut kepada lingkungan dan sesama manusia. Bentuk kasih yang paling sederhana yaitu menghormati orangtua, menghargai teman, membantu orang yang sedang kesulitan, dan berusaha untuk semakin dekat dengan Tuhan dengan cara berdoa. Siapa pun kita, semoga kita dapat menjadi tangan kanan Tuhan dalam menebarkan kasih dan perdamaian.

 

Selamat Natal 2018 dan Selamat Tahun Baru 2019

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment