news

Misa Rabu Abu Tarakanita Solo Baru Tahun 2020
Rabu, 26 Februari 2020 seluruh karyawan, siswa, dan perwakilan orang tua siswa Tarakanita Solo Baru mulai dari KB/TK, SD dan SMP merayakan misa rabu abu bersama di Aula Tarakanita. Romo Oktavianus Eka Novi Setyanta, Pr atau yang sering dikenal Romo Novi memimpin perayaan dengan sangat khidmat. Romo Novi menyampaikan dalam homili singkatnya bahwa pertobatan hendaknya ditunjukkan dengan tindakan yang sederhana, jujur dan rendah hati. Pertobatan sejati tidak lah tampak di mata manusia, namun tampak di mata Tuhan. "Pertobatan itu ibaratkan masa ujian. Bukan masalah pada remidinya tetapi, tentang keberanian kita dalam menghadapi hal-hal yang tidak kita suka", ungkap Romo Novi. Misa perayaan rabu abu selesai pukul 08.30 dengan ajakan "Mari mengawali masa penuh rahmat dengan kegembiraan karena rahmat pertobatan akan selalu kita terima dan kerahiman Tuhan akan tercurah dalam diri kita". Amin
read more
Refleksi APP Karyawan Tarakanita Solo Baru
Seluruh karyawan Tarakanita Solo Baru mengawali masa prapaskah tahun 2020 dengan kegiatan refleksi bersama yang mengacu pada tema APP yaitu Bertobat, Terlibat dan Berbuah Berkat. Seluruh karyawan diajak untuk kembali menilik diri dan membuat tindakan pertobatan dalam karya dan pengabdian di Tarakanita. Pertobatan dalam karya lebih difokuskan pada disiplin kerja dan tanggungjawab. Semoga pertobatan yang sudah direncanakan dalam tindakan nyata sungguh dapat dilaksanakan sehingga dapat menjadi teladan bagi siswa dan lingkungan sekitar.
read more
Misa Rabu Abu Tarakanita Solo Baru Tahun 2020
Rabu, 26 Februari 2020 seluruh karyawan, siswa, dan perwakilan orang tua siswa Tarakanita Solo Baru mulai dari KB/TK, SD dan SMP merayakan misa rabu abu bersama di Aula Tarakanita. Romo Oktavianus Eka Novi Setyanta, Pr atau yang sering dikenal Romo Novi memimpin perayaan dengan sangat khidmat. Romo Novi menyampaikan dalam homili singkatnya bahwa pertobatan hendaknya ditunjukkan dengan tindakan yang sederhana, jujur dan rendah hati. Pertobatan sejati tidak lah tampak di mata manusia, namun tampak di mata Tuhan. "Pertobatan itu ibaratkan masa ujian. Bukan masalah pada remidinya tetapi, tentang keberanian kita dalam menghadapi hal-hal yang tidak kita suka", ungkap Romo Novi. Misa perayaan rabu abu selesai pukul 08.30 dengan ajakan "Mari mengawali masa penuh rahmat dengan kegembiraan karena rahmat pertobatan akan selalu kita terima dan kerahiman Tuhan akan tercurah dalam diri kita". Amin
read more
POPDA 2020: SMP Tarakanita Solo Baru Meraih Juara I Tingkat Karisidenan dalam Cabor Bola Basket
Fransiskus Alfredo Nainggolan (Frans) dan Allan Wijaya (Allan) merupakan dua orang siswa dari SMP Tarakanita Solo Baru yang ikut serta dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Karisidenan Surakarta tahun 2020 cabang olahraga bola basket. Frans dan Allan tergabung dalam tim bola basket Kabupaten Sukoharjo bersama siswa dari SMP Insan Cendekia dan SMP Al-Azhar. Pekan lalu, tim bola basket Kabupaten Sukoharjo meraih juara I di POPDA Tingkat Karisidenan Surakarta. Selanjutnya Frans dan Allan berhak untuk melanjutkan perjuangan di tingkat Provinsi Jawa Tengah yang agendanya akan dilaksanakan pada bulan Mei atau Juni. Proviciat!
read more
Latihan Dasar Kepemimpinan SMP Tarakanita Solo Baru
SMP Tarakanita Solo Baru baru saja mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) bagi siswa kelas VII. Para siswa diajarkan dan dibimbing agar mampu memiliki karakter seorang pemimpin. Materi-materi yang disampaikan dikemas dalam kegiatan diskusi, dinamika kelompok, PBB, dan outbond. Tidak hanya itu, tim fasilitator yang terdiri dari guru dan alumni SMP Tarakanita Solo Baru juga memberikan pengenalan mengenai organisasi khususnya Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). 
read more